Kodim 1009/Tanah Laut Amankan Ibadah Minggu Paskah di Desa Hambawang

Kodim 1009/Tanah Laut Amankan Ibadah Minggu Paskah di Desa Hambawang

Tanah Laut, 20 April 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Minggu Paskah, Sertu Masrohin, Babinsa Posramil Batu Ampar, Koramil 1009-01/Jorong, Kodim 1009/Tanah Laut, Korem 101/Antasari Kodam VI/Mulawarman, melakukan pemantauan dan pengamanan di Gereja GKE Imanuel, Desa Hambawang, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Tanah Laut, pada Minggu (20/04/2025).

Kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa yang dilaksanakan dengan tujuan memberikan rasa aman serta menjaga kondusivitas wilayah binaan. Danramil 1009-01/Jorong, Mayor Inf (Har) Aris, menjelaskan bahwa pengamanan bagi masyarakat yang tengah melaksanakan misa Minggu Paskah ini adalah kewajiban pihaknya. Selain itu, pengamanan dilakukan dengan berkolaborasi bersama instansi terkait agar masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan aman, nyaman, dan lancar.

“Ini sudah menjadi kewajiban kami, bersama dengan pihak terkait, untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah, terutama pada hari-hari besar keagamaan, agar kegiatan dapat berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, serta umat Kristiani dapat beribadah dengan tenang,” ujar Mayor Inf (Har) Aris.

Selain itu, Sertu Masrohin juga melakukan pendekatan secara humanis kepada masyarakat setempat. Ia mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama dan tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu hoax yang beredar di masyarakat.

“Alhamdulillah, masyarakat di Desa Hambawang, khususnya, sangat mendukung upaya kami dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama ibadah berlangsung. Mereka mengikuti setiap arahan yang kami sampaikan dengan penuh kesadaran,” tambah Sertu Masrohin.

Selama proses ibadah Misa berlangsung, suasana di Gereja GKE Imanuel berjalan dengan lancar, tertib, dan aman berkat kerjasama antara Babinsa, masyarakat, serta instansi terkait. Kegiatan ini menunjukkan komitmen TNI untuk terus menjaga keamanan dan kondusivitas wilayah, khususnya dalam mendukung perayaan hari besar keagamaan. (Edi D/Pendim 1009/Tla)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *