TULUNGAGUNG // Sibernkri.com – Tahun ajaran baru telah tiba. Kebahagiaan terasa bagi siswa yang telah lulus dari tingkat Sekolah Dasar karena mereka akan memasuki masa SMP. Di awal memasuki SMP, Siswa diperkenalkan dengan lingkungan sekolah yang akan mereka tempati, hal ini bertujuan agar Siswa dapat memahami kondisi lingkungan sekolah.
Kegiatan pengenalan lingkungan sekolah adalah laboratorium awal untuk mengenal hakikat sekolah kepada siswa. Rangkaian kegiatan pengenalan ini dirangkum menjadi satu dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru. Melalui Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), siswa akan menjadi lebih mengenal tentang lingkungan sekolah sehingga dapat terbiasa di lingkungan sekolah yang baru.
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi siswa baru dilaksanakan untuk mendukung proses pembelajaran yang sesuai dengan tujuan pendidikan nasional, dalam pelaksanaannya dilakukan kegiatan yang bersifat mendidik, kreatif, dan dapat membentuk karakter siswa untuk mewujudkan sekolah sebagai tempat belajar yang ramah lingkungan, nyaman, dan menyenangkan.
Secara sederhana MPLS adalah kegiatan yang diselenggarakan oleh sekolah dalam rangka memperkenalkan para siswa baru pada semua hal yang berhubungan dengan sekolah. Perkenalan tersebut bukan hanya sebatas antar siswa baru saja atau dengan kakak kelas serta guru namun juga pada komponen lainnya, meliputi pengenalan program, sarana prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan. Kegiatan pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa diharapkan dapat berinteraksi dan bersosialisasi dengan lingkungan sekolah yang baru dengan segala peraturan dan budaya yang berbeda dengan sekolah asalnya.
MPLS di SMPN 1 Kec. Karangrejo Kab. Tulungagung dilaksanakan selama tiga hari dimulai pada awal masuk tahun ajaran 2024/2025 dengan mengusung tema ‘Membangun Peserta Didik yang memiliki Karakter Pancasila, Kreatif, dan Inovatif.
”Harapan dari pelaksanaan MPLS tersebut agar siswa baru memiliki karakter Pancasila yang sesuai dengan profil pelajar Pancasila (beriman dan bertakwa pada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, berkebhinekaan global, gotong royong, mandiri, kreatif, dan bernalar kritis). Pelaksanaan MPLS ini disesuaikan dengan dasar hukum yang tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 18 Tahun 2016 tentang Pengenalan Lingkungan Sekolah Bagi Siswa Baru.
Tujuan dari pelaksanaan MPLS ini adalah sebagai berikut:
Mengenali potensi diri siswa baru
Membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitas umum, dan sarana prasarana sekolah
Mengenalkan budaya kehidupan atau kebiasaan positif di sekolah
Mengenalkan norma, tata tertib, dan aturan di sekolah
Menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara belajar efektif sebagai siswa baru
Mengembangkan interaksi positif antar siswa dan warga sekolah lainnya
Menumbuhkan perilaku positif antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih dan sehat untuk mewujudkan peserta didik yang memiliki nilai integritas, etos kerja, dan semangat gotong royong.
Penyelenggaraan kegiatan MPLS dilaksanakan oleh guru dan dibantu oleh siswa yang tergabung dalam OSIS. Materi yang disampaikan dalam MPLS mencakup:
Wawasan Wiyata dan juga untuk kekerasan anak tata Krama siswa
Peraturan sekolah dan kegiatan Kesiswaan
Pengenalan Kurikulum Merdeka
Cara Belajar Efektif
Pembinaan Mental Agama di Sekolah
Bahaya Kenakalan Remaja
Materi dalam pelaksanaan MPLS disampaikan oleh guru SMPN 1 Karangrejo dan Kepala Sekolah Imam Wahyudi S.Pd.M.Pd. Humas SMPN 1 Karangrejo Nardi menyampaikan langsung kepada peserta MPLS disambut dengan antusias oleh para peserta.
‘Harapan selain untuk siswa baru dapat berkumpul dan bersosialisasi dengan teman lainnya dan dengan bapak ibu guru baru bagi mereka. Selain itu, untuk menggali kemampuan dan keberanian siswa baru ditampilkan unjuk kreativitas siswa yang dapat men