Opini  

LSM GEMMAKO: Jalan Rusak di Asahan Bukti Lemahnya Pengawasan Dinas dan Inspektorat

LSM GEMMAKO: Jalan Rusak di Asahan Bukti Lemahnya Pengawasan Dinas dan Inspektorat

Kabupaten Asahan, sumut.Dalam press releasenya secara resmi Dodi Antoni Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Masyarakat dan Mahasiswa Anti Korupsi Kabupaten Asahan Provinsi Sumatera Utara Republik Indonesia (Ketum DPP LSM GEMMAKO ASAHAN SUMUT RI) menyampaikan dugaan kuat bahwasanya Kantor Dinas PUTR Kabupaten Asahan terindikasi korupsi karena masih banyak jalan-jalan di seputaran kota kisaran dan pedesaan yang rusak dan berlubang.

” Kepada Bapak Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang terhormat, diharapkan untuk turun tangan dan mengambil sikap tindakan tegas terkait infrastruktur di kabupaten asahan karena dana pemeliharaan dan perawatan serta pembangunan -pembangunan untuk jalan diduga tidak jelas digunakan “, ucapnya. Pada. Selasa, (14/01/2025).

Lanjutnya, Dugaan kuat banyak oknum -oknum yang mengerjakan proyek untuk jalan tidak becus karena hanya berumur 3 bulan keadaan pekerjaan fisik tampak amburadul para pengendara dan masyarakat sudah cukup geram dengan keadaan jalan yang rusak seperti tidak ada pemerhati di instansi di kabupaten asahan, jelas Dodi.

Ditambahkannya, Diduga lebih bobrok dan tidak berfungsinya lagi tugas pokok dan kewajiban Dinas Inspektorat Kabupaten Asahan yang hanya tutup mata seperti sudah dikondisikan tidak ada gerakan, tidak ada penindakan dan penyelidikan terkait tupoksi nya untuk mengawasi dan memantau sumber anggaran dari APBD dan APBN yang sudah masuk terkhusus untuk Dinas PUTR Kabupaten Asahan”,

“Himbauan kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Asahan jika ada jalan rusak di daerah kalian untuk segera memvideokan dan memviralkan atau mengirimkan informasi kepada DPP LSMGEMMAKO ASAHAN SUMUT RI dengan menghubungi nomor HP/WA: 082239082928. Terima Kasih “.cetusnya .(Red/Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *